Kegiatan Mobile VCT dan Pemeriksaan Kesehatan Warga Binaan Lapas Pemuda Madiun Bersama Dinkes Kota Madiun di Tutup
Madiun,
– KABARNYA.com
Lembaga
Pemasyarakatan (Lapas) Pemuda Kelas IIA Madiun menuntaskan pelaksanaan kegiatan
Mobile Voluntary Counseling and Testing (VCT) serta pemeriksaan kesehatan bagi
warga binaan pada hari keempat, Jumat (23/1).
Kegiatan
yang berlangsung selama empat hari ini terlaksana berkat kerja sama dengan
Dinas Kesehatan Kota Madiun dan Puskesmas Ngegong Kota Madiun, bertempat di
Aula Adi Sujatno Lapas Pemuda Madiun.
Hari
terakhir pelaksanaan berjalan tertib dan lancar dengan tetap mengedepankan
efektivitas layanan serta ketertiban warga binaan. Pemeriksaan yang diberikan
meliputi tes HIV, Hepatitis C, pemeriksaan kolesterol, gula darah, serta
pengecekan tekanan darah sebagai upaya deteksi dini penyakit menular dan tidak
menular di lingkungan pemasyarakatan.
Selama
empat hari pelaksanaan, kegiatan ini diikuti secara bergiliran oleh ratusan
warga binaan sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan. Pengaturan jumlah
peserta setiap harinya dilakukan untuk memastikan proses pemeriksaan berjalan
optimal dan nyaman bagi seluruh peserta.
Perwakilan
Dinas Kesehatan Kota Madiun, Tri Wahyuning Novitasari, menyampaikan bahwa
kegiatan Mobile VCT dan pemeriksaan kesehatan ini bertujuan untuk memantau
kondisi kesehatan warga binaan secara menyeluruh serta sebagai langkah
pencegahan dan penanganan dini apabila ditemukan indikasi penyakit.
“Dengan
pemeriksaan ini, kondisi kesehatan warga binaan dapat terdeteksi sejak awal
sehingga dapat segera dilakukan tindak lanjut yang diperlukan,” ujarnya.
Kepala
Lapas Pemuda Madiun, Wahyu Susetyo, turut memberikan apresiasi atas sinergi dan
dukungan Dinas Kesehatan Kota Madiun serta Puskesmas Ngegong yang telah
mendukung penuh kegiatan ini hingga hari terakhir pelaksanaan.
“Kami
mengucapkan terima kasih atas kolaborasi lintas sektor yang terjalin dengan
baik. Kegiatan ini menjadi wujud komitmen Lapas Pemuda Madiun dalam memberikan
pelayanan kesehatan yang optimal serta menciptakan lingkungan pemasyarakatan
yang sehat dan humanis,” tegas Wahyu.
Dengan
berakhirnya pelaksanaan Mobile VCT dan pemeriksaan kesehatan ini, diharapkan
warga binaan Lapas Pemuda Madiun semakin sadar akan pentingnya menjaga
kesehatan serta mampu menjalani masa pembinaan dengan kondisi fisik yang prima.
(RED)


Tidak ada komentar:
Posting Komentar